Berita ini terkait kasus bunuh diri, mungkin sensitif bagi sebagian orang. Segera hubungi profesional apabila mengalami dorongan serupa.
Bagus Setyojati (27) akhirnya diringkus polisi setelah ia sembuh dari luka akibat percobaan bunuh diri. Diketahui aksi percobaan bunuh diri tersebut dilakukan Bagus setelah ia membunuh istrinya Lusi Febriyani (23).
Kasus pembunuhan itu terjadi pada Kamis (12/6) dini hari di Desa Lemah Mulya, Kabupaten Karawang. Akibat kasus ini korban meninggalkan dua anaknya yang masih kecil.