Dalam sehari, masjid menyediakan sekitar 400 porsi. Selain memberikan manfaat kepada umat, program ini awalnya bertujuan untuk memakmurkan masjid yang sepi pengunjung. Maka dari itu, syarat utama untuk mendapatkan makanan gratis, jemaah diwajibkan untuk beribadah terlebih dahulu.