Andrea Ortuno, istri pelatih Tim B Wanita Valencia Fernando Martin yang selamat dalam insiden kapal pinisi tenggelam di perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, tak kuasa menahan tangis saat bertemu dua saudaranya di Pelabuhan Marina Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Hingga kini ia masih menunggu tim SAR mencari jasad suami dan tiga anaknya yang masih hilang.
Hingga kini, tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap empat korban yang belum ditemukan akibat tenggelamnya kapal wisata Putri Sakinah yang diterjang gelombang setelah mengalami mati mesin di Selat Pulau Padar.