Kamala Harris unggul atas Donald Trump. Hal ini berdasarkan survei pemilihan presiden (Pilpres) nasional terbaru yang dilakukan oleh The Guardian. Pilpres negara adidaya yang dilakukan setiap empat tahun sekali ini akan diagendakan pada Selasa (5/11) waktu setempat. Pilpres Amerika dinilai selalu menarik untuk diulas. Sebab, sebagai negara kuat, kebijakan-kebijakan Amerika dapat mempengaruhi geopolitik dan geoekonomi wilayah lain. Berbagai program kerja yang mereka kampanyekan secara makro diyakini akan berpengaruh pada iklim hubungan antar-negara. Hal ini bermuara pada situasi ekspor-impor serta rantai pasok bahan baku. Lalu bagaimana posisi Indonesia dengan pemenang pilpres si AS nanti? Apa saja pengaruh langsung dari pilpres Amerika ini? ikuti diskusinya dalam Editorial Review bersama pengamat politik Amerika, Suzie Sudarman.