Gempa di Afghanistan yang terjadi pada Sabtu (7/10) menewaskan sekitar 2.400 orang dan lebih dari 2.000 orang terluka. Menurut pantauan WHO, mayoritas korban luka-luka dan meninggal adalah wanita dan anak-anak. WHO pun mengkhawatirkan jumlah korban semakin memburuk dengan adanya gempa susulan.