Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menegaskan Prabowo berkunjung ke China dalam kapasitasnya sebagai Menteri Pertahanan, bukan presiden terpilih. Prabowo berkunjung ke China sejak Minggu (31/3). Ia bertemu Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri Li Qiang.