Direktur Eksekutif Indonesia Political Review, Ujang Komarudin, menilai partai politik tak boleh mengintervensi pemilihan pimpinan Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Ujang menanggapi beredarnya foto pertemuan antara Ketua DPD La Nyalla Mattalitti dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.