Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Budi Gunawan menggelar rapat koordinasi tingkat menteri untuk menindak lanjuti arahan Presiden Prabowo Subianto. Budi membentuk 7 desk salah satunya desk penanganan judi online dengan leading sector Kapolri Jenderal Listyo Sigit.