Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Hellyana, memenuhi panggilan Bareskrim Polri terkait dugaan ijazah palsu. Sebelumnya Hellyana sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Hellyana tiba di gedung Bareskrim didampingi kuasa hukumnya. Ia mengaku tidak memiliki niat jahat dalam kasus dugaan penggunaan ijazah palsu tersebut.











































