Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum bisa memberikan jawaban terkait sikap politiknya nanti jika dia tidak menjadi cawapres Jokowi. Namun ditegaskan, PKB dan Golkar sepakat membangun fondasi koalisi bersama Jokowi, meski Cak Imin tak menutup pintu dengan koalisi lain.