Suzuki memamerkan Ertiga hasil modifikasi di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Uniknya, modifikasi yang diberikan terletak pada kursi penumpang bagian depan yang dapat berputar 90 derajat. Sehingga, mobil yang dinamai Suzuki Ertiga Support Concept ini menjadi mobil yang ramah bagi kaum difabel.