Komjen Syafruddin baru dilantik menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB). Usai dilantik, sesi salam-salaman pun digelar. Terlihat Syafruddin mencium tangan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.