Kementerian Perhubungan memantau adanya pengendara yang lawan arah untuk menghindari kepadatan di KM 67. Pengendara yang lawan arah tersebut terjadi saat ingin berpindah dari jalur arah barat menuju jalur contraflow yang lebih lengang saat penerapan one way berlaku di KM 70 Tol Jakarta Cikampek.