Trafo listrik di Gardu Induk Gambir Baru, Jakarta Pusat, terbakar pada Senin (13/1/2020) pagi. Terbakarnya gardu tersebut sempat membuat aliran listrik di daerah Sunter, Cempaka Mas, Kemayoran, Kelapa Gading, dan sekitarnya padam. PLN kini tengah melakukan investigasi.