Eprisa Nova Rahmawati namanya. Gadis difabel cantik asal Desa Penusupan, Kecamatan Pejawaran, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, ini ternyata memiliki kemampuan yang luar biasa. Dari tangannya, dia bisa membuat lukisan-lukisannya yang realis, nyaris menyerupai bentuk asli.