Tim Penyidik Kejaksaan Negeri Karangasem melakukan penggeledahan di Kantor Badan pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Karangasem terkait kasus dugaan korupsi pengadaan masker senilai Rp 2,9 miliar tahun 2020 di Dinas Sosial (Dinsos) Karangasem. Tim Penyidik melakukan penggeledahan berkas berkas terkait pengadaan masker hingga dokumen lainya.