Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan penyediaan infrastruktur telekomunikasi dan informasi merupakan hal mutlak yang harus terpenuhi. Ma'ruf berharap pada tahun 2023 seluruh wilayah Indonesia sudah terjangkau internet.
Hal itu diharapkan masyarakat khususnya pelaku UMKM memiliki keterbukaan akses digital sehingga memberikan nilai tambah bagi karya dan kreasi lokal serta mampu menembus pasar nasional bahkan pasar global.