Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi yang juga Koordinator PPKM darurat Jawa-Bali Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan telah memproses impor oksigen cair yang akan digunakan untuk penanganan pasien Covid-19. Luhut turut mengungkap wacana meminjamkan tabung-tabung tersebut ke rumah warga yang membutuhkan.