Puluhan remaja berusia pelajar terjaring operasi kejahatan jalanan atau Operasi Klitih Polres Bantul. Total ada 23 pemuda berusia di bawah 20 tahun yang terjaring selama sepekan. Dari total tersebut, sebanyak 20 pemuda masih berstatus pelajar aktif jenjang SMP hingga mahasiswa.