Arus Balik Lebaran Masih Terasa di Terminal Purabaya

20DETIK

   |   
0 Views | Rabu, 17 Apr 2024 16:53 WIB

Masa arus balik Lebaran di Terminal Purabaya masih terasa. Setidaknya sejak tanggal 12 April 2024 hingga saat ini ada 257.031 penumpang yang keluar dan masuk menggunakan bus melalui terminal ini.

Pantauan detikJatim, sejumlah penumpang masih memadati Terminal Purabaya baik di bagian kedatangan maupun keberangkatan. Puncak arus balik ini terjadi pada 2 gelombang.

Gelombang pertama telah berlangsung pada 14-15 April, sementara gelombang kedua diprediksi akan terjadi pada akhir pekan ini atau 20-21 April 2024 mendatang.

Aprilia Devi - 20DETIK