NASA Masih Cari Titik Terang untuk Bawa Astronautnya Pulang ke Bumi

20DETIK

   |   
46,628 Views | Jumat, 16 Agu 2024 07:35 WIB

NASA kembali menggelar konferensi pers terkait dua astronautnya, Butch Wilmore dan Sunita Williams, yang kepulangannya ke Bumi dari stasiun luar angkasa internasional atau international space station (ISS) terus tertunda. Butch Wilmore dan Sunita Williams tak bisa pulang ke Bumi karena adanya masalah mekanis pada pesawat luar angkasa Boeing Starliner yang membawa mereka ke ISS. NASA pun sempat mempertimbangkan opsi agar Butch dan Sunita pulang menggunakan Crew Dragon milik SpaceX. Namun, kedua astronaut itu harus tinggal di ISS sampai Februari 2025 karena menunggu jadwal misi baru SpaceX. Apakah aman?

Dinda Ayu/Associated Press - 20DETIK