Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyatakan setuju untuk melakukan gencatan senjata sementara di Gaza selama Ramadan dan Paskah Yahudi. Jika benar diterapkan, gencatan senjata akan dimulai hingga akhir masa puasa Ramadan sekitar tanggal 31 Maret 2025 dan hari raya Paskah Yahudi sekitar tanggal 20 April 2025.