Seorang mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG) bernama Muhamad Jeksen (19) meninggal dunia usai mengikuti Pendidikan Dasar (Diksar) Mapala Butoiyo Nusa.
Polisi kesulitan mengungkap penyebab pasti kematian karena keluarga menolak dilakukan autopsi. Hingga kini, penyelidikan masih berjalan dengan memeriksa 24 saksi, termasuk panitia, senior, peserta, dokter, dan pihak kampus.