'Start-Up' sudah mencapai episode terakhirnya pada Minggu (6/12). Drama Korea yang sukses membuat dua kubu yakni Han Ji Pyeong dan Nam Do San ini pun menutup episode ke-16 dengan rating stabil di angka 4,9% untuk rata-rata nasional dan 5,2% untuk bagian kedua. Meski memiliki akhir bahagia, ratingnya tak berhasil mengalahkan rekor mereka sendiri di episode 5.