Komisi Nasional Kejadian Ikutan Pasca-Imunisasi (Komnas KIPI) menyampaikan laporan yang diterima terkait kasus efek vaksinasi Covid-19 di hadapan Komisi IX DPR RI pada Kamis (20/5) sore. Diketahui, ada 229 laporan efek serius dan lebih dari 10 ribu efek nonserius yang terjadi di masyarakat hingga 16 Mei 2021.











































