Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, menyebut kapasitas rumah sakit yang diisi oleh pasien COVID-19, kini menurun sekitar 10 ribu. Menkes juga mengingatkan untuk seluruh rumah sakit, jangan hanya dilihat dari BOR (bed occupancy rate), karena BOR disebut belum menggambarkan kapasitas rumah sakit secara lengkap.