Sub-lineage varian Delta yang mendominasi di Indonesia yaitu AY.23. Dalam Webinar Kesehatan Nasional, Sabtu (13/11), Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa varian ini sudah menyebar ke luar negeri. Salah satunya Singapura. Menkes Budi bahkan menyebut varian AY.23 di Singapura berasal dari Indonesia.