Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan anggaran sekitar Rp 102 miliar untuk pembongkaran tiang monorel mangkrak sekaligus penataan pedestrian dan kawasan Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan. Penataan dilakukan menyeluruh, mulai dari badan jalan, trotoar, drainase, hingga taman.











































