Parasit Balanophora Papuana masuk ke dalam jenis famili Balanophoraceae. Mengutip Jurnal Biologi Universitas Andalas, parasit ini hidup di hutan pegunungan 900-2.800 meter di atas permukaan laut. Menariknya, menurut Deki, parasit Balanophora Papuana biasanya ditemukan di Pulau Papua. Namun kali ini, berhasil ditemukan di hutan Sumatra.











































