Stray Kids mendapat piala Daesang untuk Album of the Year ('KARMA'). Mereka juga menyabet penghargaan lain yakni Best Album. 'HOME SWEET HOME' G-Dragon ft Taeyang dan Daesung menyabet Daesang Song of the Year. Tak cuma itu, G-Dragon juga meraih penghargaan Best Album dan Best Digital Song.
Sementara Jennie dinobatkan sebagai Artist of the Year yang juga merupakan Daesang di GDA. Personel BLACKPINK ini dianugerahi dua penghargaan lain yakni Best Digital Song dan Global Impact Award.











































