Barcelona resmi menuntaskan transfer Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund. Dembele mengaku, Barcelona adalah klub impiannya sejak masih kecil.
Pemain berusia 20 tahun itu baru saja menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama Barca, Senin (28/8/2017). Nilai transfer Dembele mencapai 145 juta euro.