Di masa pandemi Corona, ribuan warga Garut berburu kebutuhan lebaran di pusat perkotaan, tepatnya kawasan Pengkolan, Selasa (19/5/2020). Petugas tak berkutik, hanya bisa memberikan imbauan. Keramaian ini diperkirakan akan terjadi dalam beberapa hari ke depan.