Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta tak lagi menggelar ospek perpeloncoan untuk para mahasiswa baru. Saat ini telah berganti dengan Pelatihan Pembelajar Sukses (PPSMB) Pionir. Konsep ini lebih mengutamakan menggali potensi diri, pengenalan karakter dan penyelesaian masalah di lingkungan.