Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memberikan sambutan dalam Festival Ide Bisnis 2021 detikcom. Sandiaga mengajak masyarakat membangun jiwa berbisnis agar mampu bangkit dari krisis ekonomi akibat pandemi COVID-19.
Sandiaga berharap masyarakat dapat mengembangkan ide bisnis dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, khususnya produk-produk ekonomi kreatif. Selain itu, Sandiaga juga mengajak masyarakat untuk menerapkan 3G, yaitu gerak cepat, gerak bersama, dan garap semua potensi untuk pemulihan ekonomi Indonesia.
Festival Ide Bisnis merupakan talkshow bisnis virtual yang membagikan berbagai tips, informasi, hingga menghadirkan para pebisnis untuk memberi inspirasi kepada detikers selama 5 hari berturut-turut (26-30 April 2021). Acara ini persembahan detikcom dan ASUS serta didukung oleh Kemenko Perekonomian & Shopee.